Inilah Ciri-Ciri Orang Yang Kecanduan Dengan Gadget dan Tips Menanggulanginya
Orang yang kecanduan dengan gadget ia tidak akan menyadari bahwa dia sedang mengalami masalah kesehatan, Dampak dari kecanduan gadget itu bisa meningkatkan resiko terjadinya gangguan emosi, nyeri leher, sulit beraktivitas, kurang tidur, hingga berbagai penyakit tertentu.
Berdasarkan hasil dari penelitian orang yang kecanduan main gadget dapat mengubah zat kimia otak dan pada akhirnya dapat memepengaruhi kondisi fisik, psikologis, dan perilaku seseorang.
Ciri-Ciri Sudah Kecanduan Gadget
Istilah untuk kondisi ini adalah nomophobia (no mobile phobia) yang berarti aktivitas sehari-hari dia tidak bisa jauh-jauh dengan gaddet.
Jika ingin mengukur diri sendiri atau saudara kita telah kecanduan dengan gadget, maka berilah pertanyaan berikut :
- Apakah anda merasa keberatan jika tidak memegang gadget, walaupun hanya sebentar?
- Apakah anda sering main gadget di waktu malam hari?
- Apakah anda lebih sering berinteraksi dengan gadgdet daripada orang lain?
- Apakah anda sering bermain dengan gadget, padahal ada banyak waktu yang produktif yang belum diselesaikan ?
Dampak Kecanduan Gadget
Siapapun yang kecanduan dengan gadget,tidak peduli usia dan profesi itu dapat mengakibatkan dampak buruk bagi kesehatan fisik dan psikologis.
Efek Fisik
1. Nyeri pada bagian tertentu
Orang sudah kecanduan dengan gadget ia akan merasakan nyeri pada bagian tertentu seperti nyeri leher, nyeri bahu, serta nyeri pada jari-jari dan pergelangan tangan.
Karena tanpa disadari lehernya sering tertekuk dan jari-jarinya tidak berhenti mengetik.
2. Masalah pada mata
Akibat terlalu lama menatap layar gadget maka mata akan bermasalah. Seperti mata lelah, mata kering, dan penglihatan terganggu.
3. Kurang tidur
Orang yang sudah kecanduan gadget ia rela untuk bergadang, sehingga waktu tidurnya berkurang. Jika ini dibiasakan makan masalah kesehatan bisa meningkatkan risiko terjadinya obesitas, diabetes, penyakit jantung, bahkan infertilitas.
Akibat dari kurang tidurnya itu, pecandu gadget akan sulit berkonsentrasi dan mengalami kelelahan sepanjang hari. Hal ini dapat meningaktkan risiko cedera atau kecelakaan saat bekerja atau menyetir.
3. Kurang tidur
Terdapat juataan kuman pada layar gadget. Bahkan sebuah riset mengatakan bahwa kuman E.coli yaitu penyebab diare paling banyak ditemukan pada gadget. Akhirnya orang yang sering bersentuhan dengan gadget lebih berisiko terkena infeksi.
Efek psikologis
Tidak hanya dampak pada fisik, Pecandu gadget juga dapat mengakibatkan masalah psikologis, seperti :
- Stres
- Menjadi lebih mudah marah dan panik
- Sulit fokus saat belajar
- Sering merasa kesepian karena berjam-jam ia menghabiskan tanpa bersosialisasi dengan orang lain, bahakan menyebabkan terjadinya depresi dan gangguan kecemasan
- Bermasalah dalam hubungan sosial, baik keluarga,teman,rekan kerja, atau pasangan.
Tips Cara Mencegahnya
1. Hindari penggunaan gadget jika sedang berjalan atau berkendara
2. Jangan menggunakan gadget saat sedang bersama orang lain
3. Tentukan area batas gadget
4. Atur dan batasi waktu penggunaan gadget
Sekian tips-tips yang telah kami sampaikan , semoga bisa membantu teman-teman dari kecanduan gadget. pintarlah nmemilih lingkungan sekitar, ajarkan anak-anak anda supaya tidak tercandu dengan gadegt.