Manfaat Minum Kopi
Sudah banyak penelitian yang mengamati berbagai manfaat minum kopi bagi kesehatan. Kopi mengandung banyak zat yang mampu melindungi tubuh dari berbagai kondisi, termasuk penyakit jantung dan Alzheimer.
Lantas, apa saja manfaat minum kopi untuk kesehatan? Berikut daftar manfaat yang bisa Anda dapat ketika minum kopi secara rutin.
1. Mencegah Penyakit Otak
Alzheimer adalah penyakit neurodegeneratif yang paling umum dan penyebab utama demensia di seluruh dunia. Kondisi ini biasanya menyerang orang berusia di atas 65 tahun, dan tidak ada obat yang diketahui.
Namun, ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya penyakit ini sejak awal. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa peminum kopi memiliki risiko penyakit Alzheimer hingga 65% lebih rendah.
2. Meningkatkan Kualitas Olahraga
Kopi dapat meningkatkan kualitas olahraga. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa mengonsumsi kopi dalam takaran sedang dapat meningkatkan kualitas olahraga.
Efeknya termasuk peningkatan peningkatan kekuatan otot, daya tahan, dan kekuatan, ditambah berkurangnya rasa sakit saat olahraga. Hal itu dapat membantu tubuh menjadi lebih kuat selama berolahraga sehingga menghasilkan peningkatan kekuatan otot dan daya tahan yang lebih baik.
3. Menurunkan Berat
BadanKafein ditemukan di hampir setiap suplemen pembakar lemak. Ini adalah salah satu dari sedikit zat alami yang terbukti membantu pembakaran lemak.
Penelitian menunjukkan bahwa kafein secara khusus dapat meningkatkan pembakaran lemak sebanyak 10% pada orang gemuk dan 29% pada orang kurus. Namun, ada kemungkinan efek ini berkurang pada peminum kopi jangka panjang.
4. Menjaga Kesehatan Jantung
Hal ini dibuktikan dalam beberapa penelitian yang disebutkan di situs tersebut.
Minum 4 atau lebih cangkir kopi per hari disinyalir dapat menurunkan 20% risiko stroke dibandingkan dengan orang yang tidak minum kopi sama sekali.
Penelitian yang dipublikasikan jurnal Current Cardiology Reports membuktikan bahwa minum kopi secara rutin dalam dosis sedang tidak berpengaruh buruk terhadap kesehatan kardiovaskular.
5.Mengurangi Resiko Diabetes Tipe 2
Selain menurunkan berat badan, kopi juga disebut memiliki manfaat untuk mengurangi risiko penyakit Diabetes Tipe 2
Mayo Clinic menyatakan bahwa terdapat beberapa studi yang membuktikan bahwa konsumsi kopi, baik yang mengandung kafein atau tidak, mungkin dapat menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2.
Namun, jika Anda sudah mengidap diabetes, kafein pada kopi berisiko memengaruhi kadar gula darah, entah menjadi lebih tinggi atau lebih rendah.
Oleh karena itu, sebaiknya lakukan konsultasi dengan dokter Anda jika ingin minum kopi tetapi Anda memiliki diabetes tipe 2.