5 Penyebab Kesemutan

5 Penyebab Kesemutan

kamu pasti pernah sesekali merasakan mati rasa atau kesemutan. Kesemutan umumnya terjadi karena posisi duduk atau tidur terlalu lama. Namun, alasan paling umum untuk mati rasa atau kesemutan adalah masalah dengan fungsi saraf, baik karena saraf terluka, ada sesuatu yang menekan saraf, atau ketidakseimbangan dalam kimia tubuh yang kemudian mengganggu fungsi saraf. Pada banyak kasus, kondisi ini sering terjadi pada tangan maupun kaki.

Kesemutan dan mati rasa pada sebagian besar kasus memang tidak membahayakan. Namun, jika kondisi ini terjadi bersamaan dengan kelemahan atau kelumpuhan otot, gejala kesemutan ini harus diperlakukan sebagai keadaan darurat. Segera periksakan di rumah sakit untuk mencegah komplikasi yang tidak diinginkan.

1. Carpal tunnel

Sindrom carpal tunnel terjadi jika saraf median di pergelangan tangan mengalami gangguan berupa himpitan sehingga membuat tangan menjadi kebas dan kesemutan. Sindrom ini bisa terjadi karena trauma benturan, melakukan gerakan yang sama berulang kali setiap hari, atau peradangan. Kebas dan ksemutan karena sindrom ini biasanya menghebat di malam menjelang pagi.

2. Kekurangan vitamin

Kesemutan juga bisa terjadi jika saraf kekurangan beberapa jenis vitamin untuk bisa bekerja dengan baik dan benar. Vitamin yang diperlukan saraf ini adalah vitamin B-1, B-12, B-6 dan vitamin E. Ketika tubuh kekurangan vitamin ini, maka kesemutan bisa sering

3. Gagal ginjal

Gagal ginjal terjadi jika ginjal tak lagi bisa berfungsi dengan benar. Gagal ginjal bisa terjadi akibat tekanan darah tinggi atau diabetes. Ketika ginjal tak bisa maksimal bekerja, maka limbah tubuh akan terkumpul di dalam tubuh dan merusak saraf.

4. Paparan racun

Paparan material yang bisa meracuni tubuh bisa merusak saraf. Gejala dari keracunan ini beragam, termasuk sensasi kesemutan dan kebas. Material luar yang bisa menjadi racun untuk tubuh bisa berupa mineral besi seperti merkuri dan arsenik, acrylamide, ethylene glycol, atau hexacarbons. Jadi ketika Anda sering kesemutan dan bukan karena lengan tertindih tubuh atau kaki yang menekuk terlalu lama, bisa jadi Anda mengalami satu dari 10 gangguan penyakit di atas.

5.Kecanduan minuman alkohol

Pecandu alkohol rentan mengalami kaki kesemutan, sebab konsumsi alkohol secara berlebih bisa memicu kerusakan saraf perifer atau disebut juga neuropati alkoholik.
Selain itu, pecandu minuman beralkohol juga rentan mengalami kekurangan vitamin E, asam folat, dan vitamin B terutama B1 (tiamin). Kekurangan tiamin dapat memicu kerusakan dinding sel saraf sehingga berisiko terkena neuropati perifer atau gangguan saraf tepi.